Search

Tak dapat Hak Veto Juri Indonesian Idol, Ayu: Nothing to Lose

TABLOIDBINTANG.COM - Ayu menjadi kontestan yang tersingkir di babak Top 4 Indonesian Idol 2018. Juri pun sepakat untuk tidak menggunakan hak veto untuk menyelamatkan Ayu dari jurang eliminasi.

Sejak awal Ayu mengaku pasrah bertanding di Indonesian Idol 2018. Dia tak pernah memikirkan berapa banyak dukungan vote yang didapat. Pun saat juri sepakat tak memberikan hak veto untuknya.

Ayu mengaku pasrah bertanding di&nbsp;<em>Indonesian Idol&nbsp;</em>2018. (Seno/tabloidbintang.com)
Ayu mengaku pasrah bertanding di&nbsp;Indonesian Idol&nbsp;2018. (Seno/tabloidbintang.com)

"Aku dari awal memang sudah nothing to lose. Jadi enggak terlalu mikirin vote. Yang penting berusaha menampilkan yang terbaik," ujar Ayu di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (27/3).

Lolos hingga Top 4 sudah menjadi pecapaian terbesar bagi Ayu. Dia juga percaya pintu rezeki di luar sana terbuka lebar untuknya. Persis seperti yang dikatakan juri, sehingga tak memberinya hak veto.

Ayu mengaku pasrah bertanding di&nbsp;<em>Indonesian Idol&nbsp;</em>2018. (Seno/tabloidbintang.com)
Ayu mengaku pasrah bertanding di&nbsp;Indonesian Idol&nbsp;2018. (Seno/tabloidbintang.com)

"Aku sampai ke Top 4 aja sudah bersyukur, senang banget. Ini pencapaian tertinggi. Aku juga percaya apa yang diomongi juri, karena aku yakin di luar sana ada rezekinya buat aku," ucapnya.

Setelah Ayu tersingkir, tersisa 3 kontestan yang masih harus berjuang di Indonesian Idol 2018. Mereka adalah Abdul, Joan dan Maria yang akan kembali tampil di babak Top 3 pekan depan.

(tov/bin)

Let's block ads! (Why?)

Baca lagi kelanjutan nya https://www.tabloidbintang.com/film-tv-musik/kabar/read/96473/tak-dapat-hak-veto-juri-indonesian-idol-ayu-nothing-to-lose

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tak dapat Hak Veto Juri Indonesian Idol, Ayu: Nothing to Lose"

Post a Comment

Powered by Blogger.