Search

Intip Spek Jejeran Mobil Subaru yang Dilelang Bea Cukai - Detikcom

Jakarta - Bea Cukai dalam waktu dekat akan melelang ratusan mobil Subaru. Jumlahnya tercatat ada 169 unit yang bakal dilelang. Terdiri dari beragam model, mulai dari sedan hingga SUV.

Buat yang tertarik, panitia lelang juga membuka kesempatan kepada peserta untuk melihat langsung mobilnya sebelum proses lelang dimulai. Open house dibuka pada Sabtu - Selasa, 28 September 2019 hingga 1 Oktober 2019 di Tempat Penimbunan Pabean Bea dan Cukai Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Nah buat yang penasaran dengan spesifikasi mobil yang ditawarkan, berikut rangkumannya!

1. SUBARU XV 2.0I AWD CVT

Foto: Istimewa/Kemenkeu

Model mobil SUV ini paling banyak dalam daftar lelang lansiran tahun 2014, di pasar Indonesia sendiri berhadapan langsung dengan Honda CR-V, Mazda CX-5, Hyundai Tucson dan Kia Sportage.

Melengok sektor dapur pacunya mobil yang diluncurkan sejak 2012 ini dibekali jantung 2.000 cc yang dikawinkan dengan All Wheel Drive transmisi CVT, mampu memuntahkan tenaga sebesar 110 Kw dan torsi 196 Nm. Dalam lelang mobil ini memiliki nilai limit Rp 124 Juta.

2. SUBARU IMPREZA

Bea Cukai juga melelang model Impreza, setidaknya ada beberapa model hatchback di antaranya; Impreza 2.0I, Impreza 4D 1.6, 2.0 dan 2.5, Impreza 1.5 R, dan Impreza 5D 2.5. Nama Impreza sudah dikenal kalangan dunia Rally. Perbedaannya model di atas juga terletak pada kubikasi mesin yang digunakan.

Bea Cukai sendiri sudah mengatur nilai limit, untuk Impreza 1.5R Rp 92 juta lansiran tahun 2008, Impreza 4D 1.6 Rp 108 juta lansiran tahun 2012, Impreza 4D 1.6 Rp 108 juta, Impreza 4D 2.0 Rp 123 juta, dan varian termahal Impreza 5D 2.5 lansiran tahun 2012 Rp 267 juta.

4. SUBARU FORESTER XT

Subaru ForesterSubaru Forester Foto: SUBARU

Mobil ini merupakan jenis mobil crossover SUV, dalam lelang terdapat dua varian yang ditawarkan yakni versi mesin 2.0 (177 PS) dan 2.5 (210 PS) lansiran tahun 2011 hingga 2013, paling murah nilai limit mulai dari Rp 105 juta. Mobil-mobil tersebut sudah penggerak semua roda all wheel drive (AWD).

5. SUBARU OUTBACK 2.5I

Mobil bergaya SUV ini mulai diproduksi Subaru sejak tahun 2006, Outback 2.5i memiliki mesin Boxer 4 silinder yang disedot secara alami.

Mesin ini menghasilkan tenaga maksimum 165 PS (163 bhp - 121 kW) pada 5.600 rpm dan torsi maksimum 226 Nm (166 lb.ft) pada 4.400 rpm. Daya ditransmisikan ke jalan oleh penggerak semua roda (AWD) dengan gearbox Manual 5 percepatan.

Dalam lelang Outback lansiran tahun 2012 bisa ditebus dengan nilai limit Rp 123 juta.

6. SUBARU EXIGA 2.0I AWD

Selain itu ada juga model MPV Subaru, yakni Subaru Exiga. Dalam pelelangan mobil ini lansiran tahun 2011 dengan nilai limit Rp 90 juta.

Secara spesifikasi, mobil yang dibekali mesin 2000 cc 4 silinder 16-valves DOHC, mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimu 148 bhp dan torsi 191 Nm. Daya ditransmisikan ke jalan oleh penggerak semua roda (AWD) dengan empat percepatan.

9. Subaru BRZ 2.0 RWD 6AT

Foto: Lelang.go.id

Bosan dengan mobil MPV atau SUV, ternyata Bea Cukai juga melelang mobil sport coupe milik Subaru, yakni BRZ 2.0 RWD 6AT. Dimulai nilai limit Rp 294 juta, mobil ini memiliki tenaga yang cukup mumpuni.

Dibekali mesin 2.0 liter empat silinder mampu menghasilkan tenaga sebesar 200 tk pada 7.000 rpm dan torsi sebesar 205 Nm pada 6.400 rpm. Kecepatan maksimal mencapai 233 km/jam dan mampu berakselerasi 0-100 kpj diklaim dapat ditempuh dalam 7,6 detik

10. SUBARU WRX

Ingin memiliki mobil Subaru tenaga yang lebih besar, dalam data kendaraan Subaru ternyata juga melelang WRX STI 4D 2.5 lansiran tahun 2014 dengan nilai limit Rp 300 juta. Dibekali mesin 2.5 liter empat silinder mampu menghasilkan tenaga sebesar 305 hp pada 6.000 rpm dan torsi sebesar 392 Nm pada 4000 rpm.

Simak Video "Bea-Cukai Pasar Baru Binasakan Barang Terlarang, Ada Senjata Api!"
[Gambas:Video 20detik]
(riar/lth)

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terkini - Google Berita
September 27, 2019 at 09:35PM
https://ift.tt/2o00trM

Intip Spek Jejeran Mobil Subaru yang Dilelang Bea Cukai - Detikcom
Bisnis - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Intip Spek Jejeran Mobil Subaru yang Dilelang Bea Cukai - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.