
Benchark AS West Texas Intermediate naik 3,4% ke US$ 23,55 per barel. Sementara Brent, yang jadi patokan internasional, naik 3,1% menjadi 32,46 per barel.
Sebelumnya, OPEC dan sekutu penghasil minyaknya OPEC+, berhasil merampungkan perjanjian soal pemangkasan produksi minyak.
Negara-negara ini sepakat memotong produksi sebesar 9,7 juta barel per hari (bph), yang merupakan terbesar sepanjang sejarah.
Pertemuan darurat kembali dilakukan pada Minggu (12/4/2020), setelah sebelumnya OPEC dan Rusia sepakat memangkas 10 juta bph (10% dari pasokan global) pada Mei hingga Juni pekan lalu.
Pembicaraan berlanjut karena Meksiko menentang pengurangan produksi minyak. Meski akhirnya setuju memangkas 100 ribu bph, dari proposal sebelumnya 400 ribu bph.
Pemangkasan 9,7 juta bph tetap akan dilakukan sesuai proposal semula, yakni akan dimulai Mei dan diperpanjang hingga Juni.
Namun, di Juli hingga akhir 2020, total produksi minyak akan dipangkas 8 juta bph. Sementara di Januari 2021 hingga April 2022, produksi dipangkas 6 juta bph.
(sef/sef)
Bisnis - Terbaru - Google Berita
April 13, 2020 at 07:50AM
https://ift.tt/3a3u5Xq
Produksi Resmi Dipangkas OPEC+, Harga Minyak Lompat 3% - CNBC Indonesia
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Produksi Resmi Dipangkas OPEC+, Harga Minyak Lompat 3% - CNBC Indonesia"
Post a Comment