Produk kembar Toyota-Daihatsu yang tengah jadi perbincangan hangat, salah satunya adalah kemungkinan akan melakukan debut lokal di Indonesia. Pada ajang Tokyo Motor Show 2019, sosok Daihatsu yang belum disebutkan namanya tersebut sudah terkuak jelas sosoknya baik eksterior maupun interior. Sedangkan kembarannya dari kubu Toyota yang semula diketahui bernama Rise pun baru sebatas informasi kasar foto eksterior semata.
Namun awal November ini bagian dalam dari mobil yang kemudian dikenal sebagai Raize ini bocor pada khalayak. Seperti dilansir Indianautosblog, membeberkan beberapa foto brosur dari Raizer.
Jika diperhatikan seksama, SUV dari Toyota tersebut memiliki desain interior yang sama dengan Rocky. Tata letak dasbor dengan sistem infotainment layar sentuh mengambang 8-inci di atas grill ventilasi AC di konsol tengah sama sekali sama dengan yang dimiliki oleh Rocky. Perbedaan hanya pada lambang three ovale yang ditempelkan pada bagian lingkar kemudi.
Dari segi mesin, tidak ada perbedaan sama sekali. Mesin 3 silinder 1.000 cc, 12 valve turbo mampu menghasilkan tenaga maksimum 97Hp/6.000 rpm dan torsi 140 Nm/ 2.400-4.000 rpm. Mesin akan dipasangkan dengan CVT sebagai standar pada awalnya, tetapi opsi MT 6-kecepatan segera menyusul beberapa waktu ke depan.
Walau bukan SUV bongsor, namun Raize punya kepasitas bagasi sebesar 369 liter. Penampilan Raize cukup menawan dengan kehadiran pelek 17 inci yang punya desain yang beda dengan Rocky.
Bisnis - Terkini - Google Berita
November 03, 2019 at 02:17PM
https://ift.tt/34oTsR5
Foto Interior Toyota Raize, Kembaran Daihatsu Rocky Terkuak - otodriver.com
Bisnis - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Foto Interior Toyota Raize, Kembaran Daihatsu Rocky Terkuak - otodriver.com"
Post a Comment