Search

Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG 3 Oktober 2019 - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Pergerakan IHSG dalam perdagangan hari ini diprediksi masih akan berada di zona merah, bahkan terancam sentuh level 5.900an.

Reliance Sekuritas menyebutkan secara teknikal IHSG bergerak break out level support lower bollinger band dan mendekati level support psikologis 6.000.

Kepala Riset Lanjar Nafi mengatakan indikator Stochastic dan RSI tertekan kembali kearea oversold. IHSG break out regresi bearish trend dengan support pelemahan dikisaran FR161.8% yang berada pada kisaran 5.990-6.000.

"Sehingga kami perkirakan IHSG masih cenderung tertekan pada support resistance 5.990-6.080." Demikian menurut riset hariannya.

Saham-saham yang cukup menarik diperhatikan yakni; SIMP, TPIA, BRPT, INDF, ICBP, MYOR, BBTN, BMRI, BBRI, BBNI, PGAS, TINS, MEDC, ANTM, INCO.

Binaartha Sekuritas memprediksi bearish IHSG masih berlanjut hingga perdagangan hari ini.

Analis Muhammad Nafan Aji Gusta mengatakan support pertama maupun kedua memiliki range pada 6.022,60 hingga 5.907,12.

Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range pada 6.141,62 hingga 6.174,99.

Berdasarkan indikator, MACD masih berada di area negatif. Sementara itu, Stochastic bergerak ke bawah di area oversold atau jenuh jual. 

Berikut pergerakan IHSG sepanjang hari ini:

10:06 WIB

Pukul 10.02 WIB: IHSG Melemah 0,19 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau melemah 0,19 persen atau 11,24 poin ke level 6.044,18.

Sepanjang perdagangan pagi ini, IHSG bergerak pada kisaran 5.997,69-6.046,67.

09:04 WIB

Pukul 08.55 WIB: IHSG Dibuka Melemah 0,37 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka melemah 0,37 persen atau 22,40 poin ke level 6.033,03.

Sementara itu, mayoritas bursa saham lainnya di Asia juga melemah, di antaranya indeks Topix dan Nikkei 225 yang turun 2,02 persen dan 2,07 persen, sedangkan indeks Hang Seng melemah 0,87 persen.

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terkini - Google Berita
October 03, 2019 at 10:10AM
https://ift.tt/2o2WhYt

Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG 3 Oktober 2019 - Bisnis.com
Bisnis - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG 3 Oktober 2019 - Bisnis.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.