"Aku nggak ngerasa gagal (karier), nggak terganggu. Banyak yang mengingatkan kakak Jupe jatuh bangun," ujar Della saat ditemui di Gedung TRANS TV, Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (7/2).
Mengingat perjuangan mendiang kakaknya, Julia Perez, dahulu dalam meniti karier dan mengalami banyak sekali cobaan, Della pun berusaha tegar menghadapi masalah dugaan prostitusi online. Dia bakal terus melangkah ke depan dan tak pedulikan omongan negatif orang.
"Ingat itu jadi gue bangkit dan gue harus maju. Aku juga nggak rugi banyak orang nyinyir, karena nggak rugiin aku," tukasnya.
Della Perez tak mengenal sama sekali muncikari yang bermasalah karena prostitusi online. Muncikari yang berinisial ES dan TN ini diketahui ditangkap bersama Vanessa Angel beberapa waktu lalu di Surabaya, Jawa Timur.
(mau/ken)
Photo Gallery
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ingat Mendiang Julia Perez, Della Perez Kuat Hadapi Masalah Prostitusi Online - detikHot"
Post a Comment