TEMPO.CO, Jakarta - Suatu hari Maia Estianty (42) curhat kepada salah satu sahabatnya, Edwan Handoko atau Papah Edwan—koreografer peragaan busana yang dekat dengan artis papan atas sekaligus salah satu anggota geng Maia, yakni Geng Tempe.
Baca juga: Menikah dengan Maia Estianty, Ini Fakta Irwan Mussry
“Kenapa aku susah banget mencari pasangan hidup yang cocok dan pas buatku, ya?” begitu Maia berujar.
Bercerai dari Ahmad Dhani pada 2008 silam dan sempat hidup terpisah dari anak-anaknya—Ahmad Al Ghazali (21), El Jalaluddin Rumi (19), dan Abdul Qodir Jaelani (18)—Maia tak lantas menemukan tambatan hati baru.
Setahun sampai dua tahun setelah perceraian, ia berjuang untuk mengembangkan karier dan bersatu kembali dengan ketiga buah hatinya.
Pada 2010, Bintang menghampiri Maia Estianty di rumah kontrakannya seluas 300 meter di kawasan Pondok Indah, Jakarta.Maia Estianty saat tampil di Jakarta Fashion Week 2019. Tabloidbintang.com
Pascaperceraian, di sanalah Maia tinggal bersama ibunya, Kusthini, dan sepupunya.
“Kalau ingat dulu itu, aku mengelus dada. Kami diusir seperti itu. Baju, koper-koper dibuang, dilempar begitu saja. Sidang berjalan sampai puluhan kali. Kami buru-buru pindah kemari. Untuk sementara kami mengontrak. Enggak apa-apa, enggak terlalu besar. Sederhana saja. Yang penting tenang. Aku bilang kepada Maia, kamu harus bangkit, tunjukkan kamu juga mampu hidup sendiri,” cerita Kusthini yang mendampingi Maia saat kami wawancarai kala itu.
Di rumah itu Maia mati-matian berusaha menata hidupnya lagi. Sambil manggung ia membangun perusahaan rekamannya sendiri yang dilabeli Le Moesiek. Dia bersikeras, tak ada cara lebih baik mengobati hati selain dengan menyibukkan diri dan berkarya.
“Mau ngapain lagi? Mau menangis terus di kamar? Atau merenung terus, anak-anak bagaimana, kok aku yang menang, tapi yang mengambil bapak mereka? Terus bengong. Atau curhat sana, curhat sini, buat apa? Yang ada aku enggak punya uang, enggak bisa hidup. Lebih baik mengalihkan energi ke hal positif,” tukas Maia.
Menurut keputusan pengadilan pada 28 September 2008, hak asuh Al, El, dan Dul dimenangkannya. Namun tetap saja ketiga anak itu tak dapat dijangkau Maia.Maia Estianty mengunggah fotonya saat mengenakan hijab dengan latar belakang Ka'bah untuk merayakan Idul Adha pada 22 Agustus 2018. Maia sering terlihat mengenakan hijab dalam beberapa kesempatan. Instagram.com/@Maiaestiantyreal
Baru pada 2012 Dhani memberinya kesempatan bertemu anak-anak dan setahun kemudian Mahkamah Agung memutuskan Al, El, dan Dul bebas memilih dengan siapa mereka mau tinggal.
Setelah itu, ada satu dua pria yang dikabarkan dekat dengannya, seperti pembalap motor Matteo Guerinoni atau dokter ganteng Thiago Freire, namun tak bertahan lama.
Pada masa itu, Papah Edwan menenangkannya. “Waktunya saja yang belum (tepat). Nanti Tuhan pasti akan kasih seseorang yang pas buat Bunda (panggilan akrab Maia—red),” demikian katanya, sebagaimana dituangkannya dalam keterangan foto dirinya bersama Maia di akun Instagram @papah_edwan pada Senin 29 Oktober 2018.Musikus Maia Estianty memposting foto dirinya usai menikah dengan pengusaha Irwan Danny Mussry saat berpose bersama tiga putranya, Al Ghazali, El Rumi, dan Abdul Jaelani (Dul) di akun instagramnya. Foto/instagram/maiaestiantyreal
Butuh waktu, doa dan harapan Maia akhirnya terjawab. Setelah beberapa tahun menjalin hubungan dengan pengusaha jam tangan Irwan Mussry, pada 29 Oktober 2018, berlokasi di Tokyo, Jepang, Maia akhirnya mengucap janji pernikahan dengan sang pengusaha.
Baca juga: Sambut Keluarga Baru: Intip Gaya Irwan Mussry di Instagram
“Inilah lembaran baruku bersama suami dan anak-anak. Selamat datang di keluarga kami ‘DAD’,” tulis Maia pada Rabu 31 Oktober 2018 di akun Instagramnya, disertai foto dirinya bersama Irwan, Al, El, dan Dul.
Baca lagi kelanjutan nya https://gaya.tempo.co/read/1144993/trik-bangkit-dari-kegagalan-belajar-dari-kisah-maia-estiantyBagikan Berita Ini
0 Response to "Trik Bangkit dari Kegagalan, Belajar dari Kisah Maia Estianty"
Post a Comment