Search

Pesawat jatuh, begini kondisi vokalis Endank Soekamti

Jakarta (ANTARA News) - Kabar mengejutkan datang dari vokalis band Endank Soekamti, Erik Kristianto atau dikenal dengan nama Erix Soekamti yang baru saja mengalami musibah.

Pesawat yang diawaki oleh Erix Soekamti mengalami mati mesin dan terpaksa mendarat darurat di daerah Gunung Kidul, Yogjakarta. Pesawat yang diketahui berjenis Skyranger tersebut mengalami kerusakan berat saat mendarat.

Beruntung bagi Erix dan rekannya yang bernama Alan selamat dari musibah tersebut. Hal itu diungkapkan langsung oleh Erix Soekamti melalui unggahan di Instagram resminya. Erix mengunggah Instastory yang mengatakan bahwa kondisi keduanya baik-baik saja.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Endank Soekamti, band tempat bernaung Erix yang mengunggah video ketika Erix dan rekannya menjajal pesawat.

Baca juga: Pesawat latih jatuh di Playen, Gunung Kidul

Baca juga: Basarnas berhasil evakuasi badan pesawat latih
 


Unggahan tersebut juga tertulis lirik lagu "We Are Fine" yang merupakan salah satu lagu di album terbaru Endank Soekamti. Seolah hal ini menandakan kepada penggemar bahwa kondisi sang vokalis baik-baik saja pasca musibah tersebut.

"Aku baik-baik saja
Tak kurang apapun juga
Semua baik-baik saja
Tak perlu murung dunia," begitu penggalan lagu "We Are Fine".

Basarnas Daerah Istimewa Yogyakarta dibantu anggota TNI AU, Kepolisian, dan BPBD Kabupaten Gunung Kidul berhasil menurunkan badan pesawat jenis Ultra Light dengan nama lambung Sky Ranger Pk S-S160 yang jatuh di Desa Gading, Kecamatan Playen.

Baca juga: Lagu Endank Soekamti dijadikan soundtrack film anak-anak

Baca juga: Endank Soekamti luncurkan karaoke daring untuk penggemar

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Monalisa
COPYRIGHT © ANTARA 2018

Let's block ads! (Why?)

Baca lagi kelanjutan nya https://www.antaranews.com/berita/745244/pesawat-jatuh-begini-kondisi-vokalis-endank-soekamti

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pesawat jatuh, begini kondisi vokalis Endank Soekamti"

Post a Comment

Powered by Blogger.