Search

Tiga Hari Tertahan, Pasha Ungu Keluarkan Pernyataan Soal Gempa Tsunami Palu

Tiga Hari Tertahan, Pasha Ungu Keluarkan Pernyataan Soal Gempa Tsunami Palu
Instagram/pashaungu_vm

Pasha mengatakan bahwa dirinya sempat tidak bisa mengabarkan apapun karena telekomunikasi di Palu lumpuh akibat gempa.

WowKeren - Gempa dan tsunami yang melanda Donggala dan Palu menyisakan duka yang dalam. Selain masyarakat biasa, salah satu artis Indonesia yang sekaligus menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu, Pasha Ungu, pun ikut terdampak.

Sempat beredar foto yang menunjukkan bahwa Pasha dan istrinya, Adelia, ikut tidur di pengungsian. Meski sempat mendapatkan cibiran lantaran dibilang pencitraan, manajer Pasha membeberkan bahwa kondisi rumah artisnya itu memang mengkhawatirkan. Oleh karena itu, sambil meninjau lokasi korban, Pasha dan Adelia ikut menginap dan tidur di sana.

Sempat tak bisa dihubungi, Pasha kini mengabarkan kondisi terakhirnya di Palu. Ia menyampaikan hal tersebut melalui pesan di unggahan Instagram miliknya.

Pertama-tama, Pasha dan pemerintah Kota Palu mengucapkan rasa sedih mendalam pada para korban gempa. Ia mengaku tak pernah menyangka bahwa bencana dahsyat tersebut akan menimpa Kota Palu.

Meskipun demikian, Pasha mengaku masih bersyukur lantaran banyak warganya berhasil menyelamatkan diri. "...Namun Alhamdulillah dalam tangisan yang begitu dalam ini kami masih bersyukur karena masih banyak warga kami yang dapat terselamatkan dan menyelamatkan diri khususnya pada saat berada di areal pesisir pantai," tulis Pasha.

Sampai saat ini, petugas sedang berupaya untuk mengevakuasi korban yang terjebak di dalam beberapa bangunan yang ada di Palu. Selain itu, bantuan untuk masyarakat yang berada di pengungsian juga masih terus diusahakan agar cepat sampai.

"Kami mohon doa kepada seluruh masyarakat Indonesia agar ujian ini cepat selesai dan semuanya bisa pulih kembali seperti sediakala.. semoga Allah SWT mengampuni dosa kita skalian," sambung Pasha. "Maaf baru bisa mengabarkan,selama 3 hari kota palu lumpuh baik dari aspek telekomunikasi transportasi maupun penerangan.. bismillah...".

Loading...

You can share this post!

Let's block ads! (Why?)

Baca lagi kelanjutan nya https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00226198.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tiga Hari Tertahan, Pasha Ungu Keluarkan Pernyataan Soal Gempa Tsunami Palu"

Post a Comment

Powered by Blogger.