Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan PT Angkasa Pura II (Persero) selaku pengelola bandara ini untuk menghadapi penyebaran wabah corona.
Menariknya dalam kunjungan ini Erick hanya menggunakan kemeja putih dan jaket hitam, dan tak menggunakan masker. Berbeda dengan penampilan Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin yang menggunakan masker.
Ketika ditanya alasan tak menggunakan masker, Erick menjawab saat ini dia dalam kondisi sehat sehingga tapi perlu menggunakan masker.
"Kan masker itu diperuntukkan untuk yang sakit atau yang kondisi badannya kurang atau yang memang bersentuhan langsung kepada publik. Seperti pak Awal atau mungkin yg tadi sedang periksa-periksa itu harus pakai masker," kata Erick di Bandara Soekarno-Hatta, Rabu (11/3/2020).
Foto: Menteri BUMN Erick Thohir mengunjungi Terminal 3 Ultimate Bandara Internasional Soekarno-Hatta untuk melihat pemeriksaan penumpang terkait penyebaran virus corona serta meninjau Airport Operation Control Center. (CNBC Indonesia/ Monica Wareza)
|
Erick didampingi Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjaatmadja yang juga tak menggunakan masker.
"Jadi bukannya saya gaya gayaan gamau pake masker, kan di sini cuma mohon maaf cuma sejam kecuali kayak Pak Awal, kaya beliau beliau 24 jam di sini. Resiko masuk itu akan ada," imbuhnya.
(hps/hps)
Bisnis - Terbaru - Google Berita
March 11, 2020 at 10:37AM
https://ift.tt/2Q6FpLh
Inspeksi Bandara Cegah Corona, Kok Erick Ga Pake Masker? - CNBC Indonesia
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Inspeksi Bandara Cegah Corona, Kok Erick Ga Pake Masker? - CNBC Indonesia"
Post a Comment