Search

Balik ke Level 4.000, Pergerakan IHSG Bikin Tegang - detikFinance

Jakarta -

Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Jumat (20/3/2020) seperti film, tegang di awal bahagia di akhir. IHSG sempat meninggalkan level 4.000.

Kemarin IHSG dibuka dengan melanjutkan tren pelemahan. IHSG terkoreksi 101 poin (2,4%) ke level 4.003.

Tak berapa lama, IHSG kemudian turun 108 poin (2,6%) dan meninggalkan level 4.000 ke 3.997. Sedangkan indeks LQ45 turun 35 poin (5,8%) ke level 576.

IHSG yang sudah meninggalkan level 4.000-an membuat investor panik. Usai meninggalkan level 4.000, IHSG diproyeksi masih berpeluang tertekan lebih dalam.


Analis Sucor Sekuritas Hendriko Gani menjelaskan IHSG masih berkemungkinan turun ke level 2.800-3.000, jika wabah virus corona (Covid-19) yang menghantam perekonomian dunia tak juga mereda.

"Kemarin saya coba analisa berdasarkan teknikalnya itu kurang lebih kita di sekitar 2.800 sampai 3.000 kalau seandainya benar-benar separah itu ya," kata dia saat dihubungi detikcom, Jumat (20/3/2020).

Tadi di jeda sesi I kondisi IHSG membaik meskipun masih di zona merah. Pada jeda siang IHSG terkoreksi 70 poin (1,7%) ke level 4.034.

Tren positif itu terus berlanjut. IHSG terus menguat bahkan mencapai zona hijau. Akhirnya di penghujung perdagangan saham hari ini, IHSG ditutup menguat 70 poin (2,1%) ke level 4.194.

IHSG anjlok lebih parah dari krisis 2008. Klik halaman selanjutnya

Simak Video "Kasus WNI Positif Corona Kini Mencapai 309"
[Gambas:Video 20detik]

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terbaru - Google Berita
March 21, 2020 at 06:30AM
https://ift.tt/2U7n2s9

Balik ke Level 4.000, Pergerakan IHSG Bikin Tegang - detikFinance
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Balik ke Level 4.000, Pergerakan IHSG Bikin Tegang - detikFinance"

Post a Comment

Powered by Blogger.