Search

Terendam Banjir, 465 Mobil Daihatsu Rusak - Detikcom

Jakarta - Sebagai salah satu merek yang menguasai pasar, kemungkinan mobil Daihatsu menjadi bagian korban banjir juga besar. Data terakhir yang disampaikan Daihatsu, sudah ada 465 unit mobil Daihatsu terendam banjir Jakarta di awal tahun 2020 ini.

Dari Total tersebut, model yang paling banyak tercatat adalah Xenia di mana memang mobil satu ini populasinya sudah banyak di Indonesia. Di bawah Xenia ada Ayla dan Sigra sebagai jenis mobil Daihatsu yang terdampak banjir.

"Sampai 8 Januari, bengkel se-Jabodetabek yang masuk 465 unit. Paling banyak ini top 3-nya ada Xenia, kedua adalah Ayla, ketiga adalah Sigra. Karena jumlah populasi Xenia kan paling banyak sejak 2004 masuk," ungkap Division Head Marketing & CR PT AI-DSO, Hendrayadi Lastiyoso dalam jumpa media di Astra Daihatsu Motor Head Office Sunter, Jakarta Utara, Kamis (9/1/2020).


Daihatsu pun telah menyediakan layanan perawatan dengan jenis dampak dalam kategori. Pada kategori ringan, dari 465 unit ada 37 persen. Selanjutnya medium 42 persen dan perbaikan berat 21 persen.

"Pengerjaannya yang kerusakannya sedikit 37 persen, medium 42 persen, heavy 21 persen," kata Hendra.

Pada kesempatan itu pula Hendra kembali menghimbau para pemilik mobil Daihatsu yang menjadi korban banjir untuk memanfaatkan paket peduli banjir. Daihatsu menyediakan potongan biaya jasa dan harga suku cadang sebesar 15 persen.

"Banjir kemaren kita keluarkan paket peduli banjir, kalau ada yang kebanjiran silahka di bawa ke bengkel kita. Untuk jasa dan part dan oli diskon 15 persen. Pembersihan kabin kita kasih diskon 20 persen. Free checkout juga kita kasih," tutupnya.

Simak Video "Di Jepang, Kakek-Nenek Dilatih Agar Aman Berkendara"
[Gambas:Video 20detik]
(rip/riar)

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terbaru - Google Berita
January 10, 2020 at 07:58AM
https://ift.tt/2sUaY2L

Terendam Banjir, 465 Mobil Daihatsu Rusak - Detikcom
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terendam Banjir, 465 Mobil Daihatsu Rusak - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.