Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Pakuwon Jati Tbk. tercatat menjadi yang paling aktif diperdagangkan oleh investor asing pada perdagangan Kamis (9/1/2020).
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), harga saham emiten bersandi PWON tersebut memimpin daftar saham teraktif yang paling dicari oleh investor asing dengan total pembelian saham mencapai sekitar 17,88 juta lembar saham.
Saham berikutnya yang paling dicari oleh investor asing adalah saham PT MNC Vision Networks Tbk. (IPTV) dengan total pembelian saham mencapai sekitar 10,3 juta lembar saham (lihat tabel).
Masing-masing harga saham PWON dan IPTV hari ini berakhir di level Rp570 dan Rp404 per lembar saham.
Sementara itu, berdasarkan data Bloomberg, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di level 6.274,49 dengan penguatan 0,78 persen atau 48,81 poin.
Delapan dari sembilan sektor berakhir di wilayah positif, dipimpin pertanian (+3,77 persen) dan aneka industri (+1,46 persen). Satu-satunya sektor yang berakhir di wilayah negatif adalah tambang (-0,87 persen).
Adapun dari 671 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, sebanyak 200 saham menguat, 191 saham melemah, dan 280 saham stagnan.
Saham PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) dan PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) yang masing-masing naik 2,67 persen dan 0,90 persen menjadi pendorong utama penguatan IHSG.
Investor asing pun mencatatkan aksi beli bersih (net buy) senilai sekitar Rp887,9 miliar pada perdagangan hari ini, berdasarkan data BEI.
Total nilai transaksi yang terjadi di lantai bursa hari ini mencapai sekitar Rp6,55 triliun dengan volume perdagangan tercatat sekitar 7,17 miliar lembar saham.
Berikut adalah 10 saham teraktif yang diperdagangkan oleh investor asing: | |
---|---|
Saham |
Volume (lembar saham) |
PWON |
17.887.700 |
IPTV |
10.309.800 |
TBIG |
8.113.400 |
BRMS |
6.495.300 |
BWPT |
5.130.300 |
SMGR |
4.869.700 |
ZINC |
4.647.000 |
ANTM |
4.617.100 |
TINS |
4.556.400 |
FILM |
4.207.800 |
Sumber: BEI
Bisnis - Terbaru - Google Berita
January 09, 2020 at 06:52PM
https://ift.tt/2sejEk6
10 Saham Paling Dicari Asing Pada Perdagangan 9 Januari - Bisnis.com
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
0 Response to "10 Saham Paling Dicari Asing Pada Perdagangan 9 Januari - Bisnis.com"
Post a Comment