Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Binakarya Jaya Abadi Tbk. mencatatkan lonjakan harga terbesar pada perdagangan hari ini, Jumat (3/1/2020).
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham emiten bersandi BIKA tersebut memimpin perolehan saham yang mencatat kenaikan harga terbesar (top gainers) dengan melonjak 26,32 persen dan berakhir di level Rp192 per lembar saham.
Mengekor penguatan BIKA adalah saham PT Jakarta International Hotels & Development Tbk. (JIHD) yang melesat 22,73 persen ke level Rp675 (lihat tabel).
Sementara itu, berdasarkan data Bloomberg, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,63 persen atau 39,88 poin di level 6.323,47. Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak di level 6.287,71 – 6.323,47.
Delapan dari sembilan sektor berakhir di zona hijau, dipimpin industri dasar (+1,31 persen) dan infrastruktur (+1,23 persen). Satu-satunya sektor yang ditutup di zona merah adalah perdagangan (-0,53 persen).
Adapun dari 671 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, sebanyak 204 saham menguat, 186 saham melemah, dan 281 saham stagnan.
Saham PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) dan PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) yang masing-masing naik 1,64 persen dan 1,79 persen menjadi pendorong utama IHSG.
Berikut adalah perincian 10 saham dengan kenaikan harga terbesar atau Top Gainers hari ini: | |||
---|---|---|---|
Saham |
Harga Sebelumnya (Rp) |
Harga Penutupan Hari Ini (Rp) |
Perubahan (persen) |
BIKA |
152 |
192 |
+26,32 (40 poin) |
JIHD |
550 |
675 |
+22,73 (125 poin) |
KIOS |
310 |
376 |
+21,29 (66 poin) |
WICO |
535 |
645 |
+20,56 (110 poin) |
SSTM |
422 |
500 |
+18,48 (78 poin) |
REAL |
456 |
540 |
+18,42 (84 poin) |
MINA |
434 |
492 |
+13,36 (58 poin) |
LPLI |
75 |
85 |
+13,33 (10 poin) |
MOLI |
950 |
1.075 |
+13,16 (125 poin) |
TGRA |
123 |
139 |
+13,01 (16 poin) |
Sumber: BEI
Bisnis - Terkini - Google Berita
January 03, 2020 at 06:00PM
https://ift.tt/37rs06S
10 Saham Paling Cuan Perdagangan 3 Januari, BIKA Melonjak Lebih dari 25 Persen - Bisnis.com
Bisnis - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
0 Response to "10 Saham Paling Cuan Perdagangan 3 Januari, BIKA Melonjak Lebih dari 25 Persen - Bisnis.com"
Post a Comment