
TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Kasus penyelundupan komponen motor gede Harley Davidson dan sepeda Brompton terus bergulir.
Tak hanya menyentuh ranah pribadi eks Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA), tetapi juga menyoal proyek Menteri Badan Usaha Negara (BUMN) Erick Thohir.
Hal itu tercetus dalam sebuah acara di salah satu stasiun televisi swasta, Selasa (10/12/2019).
Dalam acara ini, sang pembawa acara Karni Ilyas menyebutkan bahwa perusahaan milik Erick Thohir memiliki proyek di Garuda Indonesia.
• Rocky Gerung Sebut Erick Thohir Hanya Pencitraan Copot Dirut Garuda Ari Askhara Cari Panggung Saja
• Era Erick Thohir, 14 Nama Petinggi BUMN di Era Rini Soemarno Tersandung Kasus, Ini Daftarnya
• 7 BUMN Ini Disasar Erick Thohir dalam Sebulan, Angkat Ahok di Pertamina Hingga Pecat Dirut Garuda
• 5 Profil Direksi Garuda Indonesia yang Dipecat Erick Thohir Termasuk Ari Askhara
“Proyek itu, … seputar urusan handling,” ujar Karni.
Juru bicara Kementerian BUMN Arya Sinulingga tak menampik kabar itu.
Arya dengan terus terang menyebutkan bahwa kabar itu juga diterimanya.
Oleh karena itu, dirinya juga langsung mengecek kabar tersebut ke Garuda sampai ke bosnya, Erick Thohir.
Menurut Arya, Erick pun langsung melakukan pengecekan ke Mahaka.
“Mahaka Group memang memiliki proyek terkait Garuda, tapi Mahaka hanya menyediakan artis. Nilainya sekitar Rp 300 juta,” kata Arya seperti dikutip dari Kontan.co.id, Kamis (12/12/2019).
Bisnis - Terkini - Google Berita
December 12, 2019 at 02:48PM
https://ift.tt/2RN7uZD
Menteri BUMN Erick Thohir Disebut Punya Proyek di Garuda Indonesia, Arya Sinulingga Tidak Menampik - Tribun Bali
Bisnis - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Menteri BUMN Erick Thohir Disebut Punya Proyek di Garuda Indonesia, Arya Sinulingga Tidak Menampik - Tribun Bali"
Post a Comment